Kerja Bakti Cermin Gerakan Perubahan



Kabupaten Tangerang, cakrabanten.co id,- Bagi masyarakat Indonesia gotong royong menjadi salah satu ciri khas yang mengakar kuat, melekat dalam sistem kehidupan masyarakat Indonesia. Simbol kerukunan hidup bermasyarakat tersebut secara garis besar, gotong royong tertuang pada pengamalan Pancasila, dalam sila ke tiga yang berbunyi Persatuan Indonesia.


Prinsip hidup gotong royong telah mendarah daging dan bahkan menjadi karakter kepribadian dan jati diri bangsa Indonesia, budaya kerja bersama yang sudah berakar kuat dalam kehidupan masyarakat bukan hanya budaya masyarakat yang hidup di perkotaan modern, bahkan di kampung terpencil-pun sikap hidup bersama telah menjadi model, sebagai bagian dari kehidupan bermasyarakat yang hampir semua daerah di Indonesia menanamkan nilai gotong royong tersebut.


Meneladani apa yang telah dicontohkan oleh para pendiri bangsa dalam sistem hidup sosial bermasyarakat, Relawan AMIN Tigaraksa, yang merupakan simpul pendukung perjuangan menuju perubahan, melalui dukungan kepada Anies Baswedan dan Muahaimin Iskandar sebagai Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden RI 2024, pada Ahad,7 Januari 2024, secara bersama-sama dengan segenap relawan AMIN, melaksanakan kerja bakti pembersihan sampah, pembagian kalender, kaos dan stiker bergambarkan pasangan Calon Presiden Anies dan Muhaimi Iskandar.


Kepada juru warta CAKRA Banten, Rayitna, salah seorang kordinator acara gotong royong “Gerakan Menuju Perubahan” di Desa Bojongnangka, Kecamatan Tigaraksa, Kab. Tangerang. Sebelum kegiatan kerja bakti dimulai, Purnawirawan TNI tersebut, Ia Menjelaskan, kerja bakti dengan konsep gotong royong merupakan prinsip yang telah mengakar di budaya masyarakat Indonesia. Gotong royong merupakan kerja sama untuk mencapai tujuan bersama tanpa mengharapkan imbalan.


“Gotong royong tak hanya erat kaitannya dengan nilai sosial, tapi juga memiliki manfaat di antaranya mempererat hubungan sosial dan rasa persaudaraan, dalam kegiatan kerja bakti juga bisa berdampak positif karena dapat mengajarkan nilai sosial, meningkatkan kualitas hidup bersama, menguatkan budaya lokal di mana seseorang menetap juga bisa memperkokoh persatuan dan kesatuan” tegas Rayitna. 


Sementara salah saeorang relawan AMIN di Kec. Tigaraksa, Tukimin, yang terlihat sangat antusias memberikan suport dalam dukungan pada kegiatan bakti sosial pembersihan sampah di dekat SPBU Pasirnagka Tigaraksa tesebut mengatakan, tanggungjawab memilih pemimpin tidak hanya kewajiban partai politik semata, seluruh warga masyarakat puanya hak dan kewajiban menentukan pemimpin yang akan mengatur arah pemerintah ke depan, terangnya.


“Sebagai warga negara yang bertanggung jawab, sudah seharusnya kita turut serta dan ikut berpartisipasi dalam memilih pemimpin. Keseriusan kita untuk terus menjaga kemaslahatan umat harus dibarengi dengan bentuk nyata dalam memberikan perhatian terhadap kondisi sosial masyarakat secara umum, karena itu dalam masa Pemilu ini kita tidak boleh masabodo, apa lagi golput, tidak menggunakan haknya untuk memilih pemimpin atau perwakilan rakyat kita,” terang Tukimin.



Di lokasi terpisah, di pintu gerbang masuk Perum Puri III Pasirangka, salah seorang Purnawirawan TNI dari Kodim 0510 Tigaraksa, Susianto, kepada sejumlah relawan yang tengah berkumpul, melepas dahaga selepas membagikan kaos, kalender dan stiker bergambar pasangan Capres Anies-Mihaimin, Ia mengatakan, dukungan dari relawan dan masyarakat begitu terasa, hal tersebut menjadi indikator betapa masyarakat secara luas gambaran yang ada memiliki harapan yang sama, terciptaanya perbubahan dalam sistim pengelolaan berbangsa dan bernegara.


“Dari kemarin saya merasakan rasa haru yang luar biasa, melihat saudara kita Bapak Tukimin yang sudah mencetak lebih dari 14.000 eksemplar kalender dan mencetak lebih dari 8.000 pcs kalos bergambar Capres Anies0-Muhaimin. Tadi kita saksikan bersama saat kalender, kaos dan stiker yang kita bagika kepada pengguna jalan raya yang melintas, tidak campai waktu tiga jam dua karung kaos yang kita bagikan dan dua dus kalender dan dua dus stiker habis dan tidak ada yang terbuang,” terang Susianto.


Susianto menambahkan, semua orang memiliki kesempatan yang sama dalam memilih pemipin yang baik yang dipilih di masa Pemilu yang akan berlangsung Tanggal 14 Februari 2024 mendatang. Sedekah lebih luas dari zakat dan infak karena tidak hanya dalam bentuk pemberian uang saja, tetapi juga dapat berupa benda, bantuan pikiran, tenaga, bahkan senyum kepada sesama muslim juga termasuk sedekah.


Sementara salah seorang Calon Anggota Legislatif dari Partai Keadilan Sejahtera, Lulu Choyriyah, yang akan maju sebagi Caleg Kab. Tangerang, kepada para relawan Dia sangat mengapresiasi atas segala bantuan yang melimpah yang disumbagkan oleh para relawa untuk mendukung gerakan perubahan dengan berbagai potensi yang dimiliki oleh setiap relawan AMIN.


“Lulu mengatakan kondisi bangsa Indonesia saat ini dalam keadaan yang terpuruk, Indonesia butuh pemimpin yang tangguh dan mampu menyejahterakan rakyat. Lulu menyebut Indonesia menghadapi krisis ekonomi dunia yang terjadi akibat perang di Eropa.


"Kalau Indonesia dipimpin oleh presiden yang tidak tangguh, akan sulit keluar dari persoalan yang kian sulit. Ekonomi dunia juga lagi sulit. Perang di Ukraina, perang antara China dan Amerika. Kalau ekonomi dunia turun, kita juga ikut kena," kata Lulu di hadapan relawan AMIN di Gerbang Perum Puri III Tigaraksa, sebelum pelaksanaan kerja bakti dimulai. (Kdr)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama