PMI Kabupaten Tangerang Gelar Muker Tahun 2024

PMI gelar Muker LXVIII Tahun 2024


Tangerang,- Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tangerang menggelar acara tahunan yang sangat penting, yakni Musyawarah Kerja (Muker) Tahun 2024, kegiatan tersebut digelar untuk yang ke-68 kalinya dan menjadi forum tertinggi bagi para pengurydan relawan PMI untuk dapat merumuskan program kerja satu tahuykedepan dalam menghadapi berbagai tantangan kemanusiaan.


Musyawarah kerja LXVIII Tahun 2024 ini dihadiri oleh lebih dari 80 peserta yang terdiri dari pengurus Provinsi Banten, PMI Kabupaten, PMI Kecamatan, Relawan, serta berbagai pihak terkait lainnya. Acara tersebut dibuka secara resmi oleh ketua PMI Kabupaten Tangerang, Bapak Soma Atmaja, yang menyampaikan harapannya agar musyawarah ini dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kinerja PMI dalam memberikan bantuan dan pelayanan kepada masyarakat.


Dalam sambutannya, Soma Atmaja menyampaikan, "mudah-mudahan ini menjadi muker yang sangat bermanfaat, saya yakin, karena masih banyak program yang mungkin akan kita laksanakan. Diantaranya kita akan coba membangun semacam gedung serbaguna, atau apa istilahnya? Kalau di masterplan, joglo, disebelah sana. Agar mungkin ruangan rapat semacam ini masih bertambah dilokasi Tangerang Volunteer Park. Insyaallah kita juga akan coba membangun musholah di sebelahnya lagi," ujarnya.



Agenda utama Musyawarah Kerja LXVIII meliputi evaluasi program kerja tahun sebelumnya dan sekaligus menyusun rencana kerja tahun 2024, para peserta musyawarah aktif berdiskusi, memberikan masukan, dan mencari solusi terbaik untuk meningkatkan kualitas layanan PMI kepada masyarakat.


Musyawarah Kerja LXVIII tahun 2024 diharapkan dapat menciptakan sinergi dan semangat kolaborasi di antara seluruh elemen PMI Kabupaten Tangerang. Dengan semangat kebersamaan, PMI siap menghadapi berbagai tantangan yang mungkin muncul dan terus menjadi mitra yang handal dalam upaya kemanusiaan.



Sumber : PMI Kabupaten Tangerang

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama