FLS2N Kecamatan Cikupa Berjalan Sukses: Menggali Bakat dan Kreativitas Anak Melalui FLS2N Di Sekolah Dasar

Juri FLS2N Tahun 2024 Kecamatan Cikupa, Iis Komaraningsih, M.Pd berfoto bersama pemenang.




Kabupaten Tangerang, CAKRA Banten,-Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) merupakan salah satu acara yang dinantikan oleh siswa-siswi di tingkat Sekolah Dasar (SD) di seluruh Indonesia. Meskipun terkadang dianggap sebagai ajang kompetisi belaka, FLS2N sebenarnya memiliki tujuan dan manfaat yang jauh lebih luas daripada sekadar meraih prestasi. Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi tujuan dan manfaat dari FLS2N di Sekolah Dasar.


Asep Adang Jauhari, M. Pd. Kepala SDN Sukamulya 1, selaku Ketua Panitia FLS2N Kecamatan Cikupa Tahun 2024 kepada Juru Warta CAKRA Banten mengatakan, salah satu tujuan utama dari FLS2N adalah untuk membuka ruang bagi siswa-siswi SD untuk mengembangkan potensi seni mereka. Melalui berbagai kategori lomba seperti seni lukis, seni tari, seni musik, dan teater, siswa-siswi dapat mengeksplorasi minat dan bakat mereka dalam bidang seni yang beragam.


Menurut Kepala SDN Sukamulya 1 itu, FLS2N memberikan kesempatan bagi siswa-siswi untuk mengasah keterampilan kreatif mereka. Mereka belajar untuk berpikir di luar kotak, mengekspresikan ide-ide mereka dengan cara yang unik, dan menemukan solusi yang inovatif dalam proses persiapan dan penampilan di atas panggung.


Melalui persiapan untuk berbagai kompetisi dan penampilan kelompok, terang Asep Adang Jauhari, M. Pd, FLS2N mendorong siswa-siswi untuk belajar bekerja sama dalam tim. Mereka belajar menghargai peran setiap individu, berbagi ide, dan mencapai tujuan bersama, yang merupakan keterampilan penting untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.


Ditambahkan Asep Adang Jauhari, M. Pd. berpartisipasi dalam FLS2N memberikan siswa-siswi kesempatan untuk tampil di depan publik. Ini membantu mereka membangun rasa percaya diri, mengatasi rasa gugup, dan belajar menghadapi tantangan dengan sikap positif.


FLS2N juga bertujuan untuk meningkatkan apresiasi siswa-siswi terhadap seni dan budaya. Dengan menonton pertunjukan dari teman sejawat mereka dan berinteraksi dengan berbagai bentuk seni, mereka dapat mengembangkan pemahaman yang lebih mendalam tentang keindahan dan nilai seni dalam kehidupan mereka.


Camat Cikupa, Supriyadi. S, STP.M, IP memberikan sambutan pada FLS2N Kecamatan Cikupa Tahun 2024.


Sementara itu Camat Cikupa, Supriyadi. S, STP.M, IP, dalam sambutannya mengatakan, FLS2N tidak hanya tentang meraih prestasi, tetapi juga tentang proses belajar yang berharga bagi siswa-siswi. Mereka belajar tentang kerja keras, ketekunan, dan dedikasi melalui persiapan untuk kompetisi dan penampilan.
Meskipun kompetisi, FLS2N mengajarkan siswa-siswi untuk bersaing secara sehat. Mereka belajar untuk menghargai prestasi orang lain, mengelola kekecewaan, dan tetap termotivasi untuk terus meningkatkan diri mereka sendiri.


Bagi beberapa siswa-siswi yang memiliki bakat di bidang seni, FLS2N dapat menjadi awal dari perjalanan karir mereka di masa depan. Pengalaman yang mereka dapatkan dalam kompetisi dan penampilan dapat menjadi landasan bagi mereka untuk mengejar karir di bidang seni yang mereka cintai.


Ditambahkan Mantan Alumni STPDN Jatinangor tersebut, FLS2N juga menjadi kesempatan bagi siswa-siswi untuk memperluas jaringan dan koneksi mereka. Mereka dapat bertemu dengan siswa-siswi dari sekolah lain, berinteraksi dengan para juri yang ahli di bidang seni, dan bahkan mendapatkan dukungan dari komunitas seni yang lebih luas.


Melalui pengalaman positif dalam FLS2N, siswa-siswi dapat terinspirasi untuk terus mengeksplorasi dan mengembangkan minat mereka dalam seni sepanjang hayat. Ini membawa manfaat jangka panjang dalam bentuk kebahagiaan pribadi dan pengembangan diri yang berkelanjutan.


Bagi Sebagian guru, ajang FLS2N sudah ditunggu-tunggu karena melalui ajang tersebut mereka bisa menampilkan siswa-siswa bertalenta dalam berbagai bidang seni. Menyadari bahwa FLS2N merupakan hajat tahunan yang sudah pasti akan diselenggerakan biasanya para guru mualai jauh-jauh hari sudah mencari bibit-bibit unggul yang akan mereka latih untuk diasah bakat-bakan dan skillnya untuk bisa mengangkat potensi diri siswa dan potensi di satuan pendidikan juga potensi pada keluarga setaip siswa. 


Salah seorang guru dari SD Pasir Gadung 1, saat diminta Statementnya terkait FLS2N menyebutkan, bahwa dia menjadi salah satu guru yang melatih setiap hari siswa-siswinya untuk ikut ajang lomba baca puisi, meski terasa lelah usai kegiatan latihan, tetapi rasa lelah tersebut sirna berganti dengan rasa bahagia, setelah melihat siswanya bersemangat dalam mengembangkan bakat mereka, rasa lelah itu hilang dengan sendirinya.
Panitia lomba FLS2N Tahun 2024 Kecamatan Cikupa sengaja merancang tempat dan waktu sebagai gelaran festifal bergengsi  bagi peserta didik mereka di tingkat Sekolah Dasar. Tepatnya hari Sabtu tanggal 24 Februari hajat besar para guru sekecamatan Cikupa tersebut digelar di Komplek SD Negeri Cikupa 1, 2, dan 4.


Kemeriahan nampak di tempat itu, para siswa yang berasal dari 65 Sekolah Dasar tampak antusias mengikuti berbagai jenis lomba, berbaur dengan aneka kostum yang berwarna-warni.


Para guru pembimbing tampak sibuk mengatur anak-anak binaannya. Acara dibuka dengan upacara adat lengeser, suara gamelan Sunda mengiringi 12 petugas yang dibawakan anak laki-laki mengusung umbul-umbul menyambut kedatangan Camat Cikupa, Supriyadi.S,STP.M,IP, didampingi oleh para panitia. 


Dalam gelar upacara tersebut, tampak Ketua Panitia FLS2N, Asep Adang Jauhari, M. Pd, Kepala SDN Sukamulya 1, mengalungkan Bunga Melati kepada Camat Cikupa, pertanda gelaran lomba FLS2N Tahun 2024 Kecamatan Cikupa segera dimulai. Kegiatan diawalai dari sambutan panitia, sambutan pengawas korwil, sampai sambutan terakhir yaitu sambutan dari Camat Cikupa yang sekaligus membuka acara tersebut. 


Dalam sambutannya Camat Cikupa mengungkapkan rasa kagumnya pada kinerja para “Pahlawan Tanpa Tanda Jasa” guru, sebagai pengabdi yang sudah berusah keras menggali bakat dan potensi sekaligus  melatih generasi penerus untuk menjadi juara. Camat Cikupa seperti kebiasaannya, seringkali mengapresiasi perjuangan dan kerja keras para  guru, demikian juga pada kesempatan itu Mantan Alumni STPDN Jatinangor itu memberikan apresiasinya kepada para guru honorer yang usianya sudah 40 tahun ke atas.


Tiba saatnya perlombaan dimulai, 10 jenis lomba digelar pada ajang FLS2N Tahun 2024 Kecamatan Cikupa di antaranya olimpiade matematika, olimpiade IPA, Baca Puisi, Gambar Bercerita, Solo Vokal, , Kriya Anyam, Melukis, Membatik, Pantomim, dan Tari. Patut kita apresiasi dan merasa salut pada para guru dan pendidik di Tingkat SD, secara akademik, mereka tidak dibekali pengetahuan menjadi praktisi seni, tapi pada kenyataannya mereka bisa melatih tari, pantomime, baca puisi, solo vocal yang hasilnya anak-anak mereka mampu berkompetisi di lomba ini.


Hadir dalam ajang bergengsi di tingkat Sekolah Dasar tersebut Kepala Sekolah SMPN 4 Cikupa, Iis Komaraningsih, M.Pd, oleh panitia dipercaya menjadi juri Baca Puisi. “Alhamdulillah setiap  tahun panitia memberi kepercayaan kepada saya sebagai juri, dan untuk kali ini peserta lomba diikuti oleh 60 siswa dari sekolah negeri dan swasta, penjurian kali ini hanya dinilai oleh satu juri. Dari 60 peserta, kami mencari 10 besar yang akan diseleksi untuk mencari juara 1,2, dan 3,” terang Iis Komaraningsih. 


Najwa Saqila Aulia, Juara 1 Lomba Baca Puisi.


Puisi yang dibacakan perserta menurut penilaian kami termasuk puisi “berat” yakni puisi karya Mustofa Bisri tetapi berhasil dibawakan dengan begitu baik oleh anak-anak SD. Dari lomba Baca puisi yang berhasil menjadi juara adalah ananda Najwa dari SD Pasir Gadung 1, juara 2 oleh Stevanus dari SD JFK, dan juara 3 disabet oleh siswi dari SD Cikupa 1, terang Iis Komaraningsih, kepada Juru Warta CAKRA, sambil menutup pembicaraan.(Ikn)


Hasil Perlombaan FLS2N Cikupa:

A. Olipiade matematika 
1. sdit Al Azhar Syifa Budi
2. JFK school
3. SDIP Roudotu Nur

B. Olimpiade IPA
1. SDS Mulya Asri 
2. SDIP Roudotun Nur
3. Al Azhar Syifa Budi 

C. Puisi
1. SDN Pasirgadung 1
2 JFK school 
3.SdN Cikupa 1

D. Gambar bercerita
1.SDN Cikupa 6
2.SDN Cirewed
3. SDN Telaga 3

E. Solo Vokal 
1.SDN Cikupa 4
2.SDN Suka Mulya 1
3.SDN Cibadak 2 

F. Kriya anyam 
1. SDN Falahlar 
2. SDN Cirewed 
3. SDN Cikupa 6

G. Melukis
1. SDN Cirewed 
2. SD  Muhammadiyah 34
3. Cikupa 2

H. Membatik
1. SDN Cibadak 4
2. SD. Muhammadiyah
3. Sukamulya 2

I. Calistung 
1. SDN Suka Mulya 1 
2. SD Muhammadiyah 
3.SDIP Roudotun Nur 

J. Pantomim
1.SDN Sukamulya 1
2.SDN Pasirgadung 3 
3.SD Cikupa 6

K. Tari
1. SDN Sukamulya 1 
2. SDIP Roudotun Nur 
3. SD Muhammadiyah .

Juara Umum SDN Sukamulya 1

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama